Selasa, 22 Januari 2013
Cerita Memes jadi Bos Salon Kecantikan
Sukses menekuni dunia tarik suara, ternyata tak cukup membuat Memes puas. Disela kesibukannya sebagai penyanyi, istri Adie MS ini juga memiliki usaha baru.
Wanita pelantun Pesawatku itu, tertarik membuka salon kecantikan dan totok. Sebelum memulai usaha, Memes mengaku selalu bertanya kepada suami dan anak-anaknya.
Bersyukur, kegiatan barunya ini didukung oleh sang suami juga anaknya, Kevin Aprilio. "Awalnya saya bilang sama Mas Adie dan Kevin. Tahun lalu ide sudah ada. Saya minta izin untuk bekerja juga. Mas Adi kasih lampu hijau di samping saya bantu Kevin untuk manajemennya. Yang penting kami masih bisa komunikasi dengan baik," ujarnya saat ditemui di Gandaria City, Jakarta Selatan.
Memes tak menyangka, keluarganya yang terkenal memiliki bakat sempurna di dunia seni, juga memiliki jiwa sebagai wirausaha. "Ternyata di keluarga saya yang saya pikir seniman saja, saya makin sadar selain seniman ada bakat wiraswasta," kata Memes.
Sebelum membuka usaha salon kecantikan, Memes juga pernah membuka bisnis Takigawa. Sebagai suami, Adie pun merasa bangga dengan kesibukan istrinya saat ini. "Ini luar biasa," tambah Adie.
Saat ini, Memes benar-benar sedang menikmati profesi barunya sebagai bussines women. Karena jadwal menyanyi tidak sepadat dulu, ibu dua anak itu menghabiskan waktunya dengan kegiatan yang bermanfaat yaitu bisnis.
"Saya sedang menjalani proses dari pekerja seni jadi business woman. Kalau dibilang puas, belum ya. Karena baru mulai, mau mengembangkan lagi ke depannya ada pelatihan dan kaderisasi. Mau memajukan ini dulu. Belum puas karena masih banyak target yang dicapai," pungkasnya.
Memes pun mendapat dukungan dari keluarganya. Meski sibuk, keluarga Adie MS itu mengaku selalu menyempatkan diri berkumpul bersama.
"Kalau jam makan malam, kita bareng-bareng. Jadi walaupun sibuk masih bisa komunikasi, update ngapain. Alhamdulillah kita juga gak kaku banget. Seminggu sekali masih sempet jalan bareng," tukas Kevin.
Sebagai kepala keluarga, Adie juga mengatakan tak pernah mengekang. Ia, mengaku sangat demokratis. Sehingga, tidak ada masalah jika istrinya atau anak-anaknya memulai usaha masing-masing.
"Di keluarga kami adanya kebebasan berekspresi dan bebas kembangkan kemampuannya tanpa nahan-nahan. Yang saya suka masing-masing tidak menyulitkan yang lain. Jadi nggak pernah saling nyusahin dalam bentuk materi," tandas Adie.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar